
Jujur, sepanjang menonton acara pembukaan Asian Para Games di TV, air mata saya tidak bisa berhenti menetes.
Mulai dari saat kontingen atlet Indonesia masuk beriringan hingga para penampil beraksi. Air mata saya menetes melihat sosok-sosok luar biasa tersebut. Betapa tidak, meski dengan kekurangan yang mereka miliki mereka tetap semangat untuk memberi yang terbaik bagi Indonesia.
Saya angkat dua jempol untuk mereka semua. Mereka, para atlet dan penampil penyandang disabilitas tersebut, adalah orang-orang hebat!
Apabila saya berada di posisi mereka, belum tentu saya akan sekuat dan sehebat mereka. Bisa jadi saya akan terpuruk dan menyesali ketentuan yang ditetapkan Allah atas saya. Tapi mereka tidak. Mereka tetap berjalan masuk ke arena pembukaan Asian Para Games dengan dagu terangkat, senyum merekah lebar, dan sorot kebanggaan di mata mereka. Pun ketika para penampil penyandang disabilitas beraksi, begitu lincah, menarik, dan menggugah hati.
Meski acara ini tidak seheboh pembukaan Asian Games yang lalu, tapi bagi saya pribadi acara kali ini justru lebih bermakna. Karena acara ini benar-benar membuka mata saya, bahwa para penyandang disabilitas adalah bagian dari kita. Mereka yang selama ini dipandang sebelah mata di tengah kehidupan sosial, sesungguhnya tidak beda dengan manusia lainnya. Bahkan ketika melihat mereka beraksi dan mendengar prestasi mereka, saya merasa malu. Sungguh, mereka telah memberi kesempatan bagi saya untuk tidak hanya meneladani kecakapan namun juga kebesaran hati mereka.
Selamat berjuang para atlet Asian Para Games dan terima kasih para penampil di acara! Tidak akan habis kalimat pujian saya untuk Anda semua. Semoga semangat dan keteguhan hati Anda menjadi teladan yang baik bagi seluruh manusia.
Leave a Reply